Bidang olahraga tak dipungkiri sering dianggap menjadi pemersatu antarwarga dari semua kelas sosial entah itu kaya, miskin, tua muda. Meraka tak segan-segan untuk berbaur dan menenggelamkan diri untuk terlibt euforia didalamnya. Olahraga juga kerap dipakai sebagai tolak ukur prestasi dan keberhasilan pembangunan sumber daya manusia, khususnya generasi muda oleh daerah-daerah di Indonesia. Atlet-atlet dikirim pada berbagai gelaran kompetisi untuk membuktikan bahwa daerahnya adalah yang terbaik diantara lainnya. Semakin banyak putra-putra daerah yang tampil dalam ajang nasional secara tidak langsung menjadi pembuktian bahwa pemerintah daerah telah berhasil memfasilitasi olahraga mulai dari pembinaan pemain itu sendiri sampai pada penyediaan sarana dan prasarana penunjang olahraga. Hal ini tentu menyiratkan bahwa ada keseriusan pemerintah dalam usahanya untuk memanjukan program olahraga.


Gelaran Popda Kabupaten Sumbawa
Salah satu daerah yang getol mencari dan membina bibit-bibit olahragawan muda adalah Kabupaten Sumbawa. Mereka mengalokasikan anggaran dananya untuk mendukung pengembangan berbagai macam bidang olahraga seperti karate, tenis, sepak takraw, bulutangkis, atletik dan sebagainya. Selain itu, Pemerintah Kabupaten Sumbawa juga rutin mengadakan Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) setiap 2 tahun sekali guna mewadahi dan memfasilitasi atlet-atlet pelajar dari Sumbawa agar dapat menyalurkan minat dan bakatnya di bidang olahraga sekaligus menambah wawasan pengetahuan, ketrampilan dan kebugaran. Ajang ini pun diproyesikan agar dapat meningkatkan semangat berkompetisi dan menjunjung tinggi nilai sportifitas dalam sebuah pertandingan. Selain itu, tak kalah penting adalah untuk menjaring bibit-bibit unggul yang nantinya dapat dibina lebih lanjut untuk diikutkan pada ajang serupa berskala nasional bahkan internasional. Bagi atlet sendiri, ini seperti ajang pembuktian mengetahui sejauh mana kemampuan dirinya sehingga apabila ada kekurangan dapat segera dilakukan evaluasi agar kedepannya dapat terus ditingkatkan, sehingga nantinya dapat menjadi duta olahraga bagi sumbawa. 



Sapwaturrahman, Olahragawan Teladan Kab.Sumbawa
Kabupaten Sumbawa memiliki banyak sekali nama yang dapat dijadikan referensi untuk menumbuhkan semangat olahraga bagi generasi mudanya. Mereka adalah olahragawan-olahragawan yang telah memenangkan banyak ajang kompetisi dan mengharumkan nama Sumbawa dengan semua prestasi yang diraihnya. Salah satu yang dapat dijadikan teladan adalah Sapwaturrahman, olahragawan mahir dicabang atletik (lari). Berbagai mendali baik tingkat nasional maupun internasional telah Ia koleksi. Baginya, kunci menjadi seorang atlet profesional adalah ketekunan dan pantang menyerah. Sebelum memutuskan berada di jalur atletik, ia telah banyak mencoba cabang lain seperti renang dan sepak takraw namun gagal. Namun, Ia tak lantas patah arang, berbekal ambisi dan cita-cita yang selalu diimpikan, ia gadaikan waktu bermainnya untuk berlatih keras dan giat. Dukungan keluarga yang selalu memberikan kepercayaan membuatnya terpacu dan semaikn percaya diri. Alhasil dimulai dari keikutsertaannya pada event-event olahraga di tingkat daerah, kemampuannya terus terasah hingga berhasil masuk pelatnas dan mengukirkan banyak prestasi disana.


Prestasi ini membuktikan bahwa Kabupaten sumbawa telah berada di jalur yang tepat dalam mempersiapkan calon olahragawan mudanya dimasa mendatang. Karena tanpa adanya pembinaan dan fasilitas pemerintah, banyak bibit-bibit unggul yang akan tetap terkubur, dan Sumbawa bukan tidak mungkin tak akan memiliki prestasi di bidang olahraga.

http://www.sumbawakab.go.idReferensi


Keterangan:
Tulisan ketiga (3 dari 4), Tema: Olahraga
Tulisan ini diikutsertakan pada lomba “LOMBA BLOG DISPORABUDPAR 2016” Kabupaten Sumbawa. Informasi lengkap mengenai lomba: http://www.sumbawakab.go.id/
Tulisan merupakan hasil karya sendiri dengan konten isi yang diolah dari berbagai sumber referensi yang telah disebutkan. Tampilan terbaik dapat dilihat menggunakan perambaan Opera atau Firefox.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar