Sayap-Sayap Patah Sumber Foto : https://www.dewimagazine.com/ |
“Tahun 2022, dunia perfilman Indonesia sedang bagus-bagusnya” begitu
bunyi cuitan dari salah satu pengguna twitter dalam menyikapi bagaimana kondisi
perfilman di tanah air saat ini. Memang benar, jika kita merujuk pada beberapa
film yang beredar di bioskop tahun ini, bisa dibilang cukup banyak yang
berkualitas. Namun, bagaimana kita tahu kalau film-film itu adalah film yang
berkualitas? Jangan-jangan kita hanya berasumsi, tanpa paham, seperti apa sih,
sebuah film masuk dalam kategori bagus. Menjawab ini, saya pun browsing dari
beberapa sumber, dan sampai pada sebuah kesimpulan yang menjelaskan seperti apa
kriteria sebuah film berkualitas, yang diantaranya :
Film harus punya alur cerita yang kuat dan tidak bertele-tele. Intinya,
selain dapat bercerita, sebuah film juga harus mampu menyampaikan pesan / misi
yang dibawanya kepada penonton. Sehingga, timbul rasa simpati / emosional
antara penoton dengan film yang sedang mereka nikmati.
Ilustrasi Alur Cerita
Sumber : https://pixabay.com/
Film harus dapat membangkitkan sisi emosional penonton. Penjelasanya
simple, ketika orang menonton film bergenre komedi, yang diharapkan adalah
penontok akan ikut tertawa melihat acting yang dimainkan oleh pemain, namun apa
bila film itu punya genre drama keluarga yang sedih misalnya, maka penonton
tidak segan mengeluarkan air mata ketika melihat adegan-adegan yang dirasa
menyentuh.
Ilustrasi Emosi
Sumber : https://pixabay.com/
Sebuah film berkualitas juga dapat dilihat dari bagaimana
sinematografinya, apakah bagus? Sehingga film itu benar-benar bisa
menggambarkan seperti apa setting / latar dan juga suasana dari cerita yang
ditampilkan, sehingga secara visual, penonton bisa “turut” merasakan atau tahu
seperti apa atmosfer yang dialami oleh karakter dalam film tersebut.
Ilustrasi Sinematografi
Sumber : https://pixabay.com/
Selain ketiga hal diatas, salah satu Indikator film yang bagus adalah menyangkut seberapa banyak penonton yang diraih, walaupun indicator ini sebenarnya lebih dipengaruhi oleh suksesnya campaign atau marketing yang PH (Production House) jalankan untuk mempromosikan film garapannya.
Ok, kemabli ke bahasan perfilman di Indonesia, di tahun 2022, perfilman
tanah air dihebohkan dengan perilisan film KKN di Desa Penari yang sebelumnya
sempat ditunda selama 2 tahun akibat pandemic. Film ini sukses memecahkan rekor
sebagai film terlaris dalam sejarah perfilman Indonesia dengan meraih total 9
jutaan penonton. Setelah itu, beberapa film lain rilis seperti Ivanna dari
Danur Universe yang sukses meraup 2 juta penonton. Lalu ada pengabdi setan 2,
mencuri raden saleh, mumun, miracle in cell no 7, dan juga sayap-sayap patah.
Film-film itu mendapat respon yang sangat positif dari banyak kurator film.
Sehingga tidak berlebihan jika saya katakana bahwa di tahun 2022 ini, para
movie goers di Indonesia benar-benar dimanjakan dengan deretan film
berkualitas, seperti yang sudah saya singgung tadi.
Sesuai judul, kali ini saya akan membahas sekilas tentang seperti apa
sih film sayap sayap patah?, bagaiamana synopsis cerita, siapa para pemerannya
dan lain-lain. Tapi, supaya lebih ringkas, saya akan memakai format QnA aja ya.
Apa itu film sayap-sayap patah?
Sayap-sayap patah merupakan sebuah film drama laga diproduseri oleh Rudi
Soedjarwo, yang terinspirasi dari kisah nyata, yaitu tentang peristiwa berdarah
yang terjadi di Mako Brimob pada tahun 2018.
Kapan film sayap-sayap patah tayang?
Film ini tayang pada 18 Agustus 2022.
Berapa harga tiket biokop untuk menonton film ini?
Harga bervariasi, tergantung wilayah, ada yang 25k-100k.
Siapa pemeran utama dalam film sayap-sayap patah?
Adji diperankan oleh Nicholas Saputra dan Nani oleh Ariel Tatum.
Bagaimana sinopsis cerita film sayap-sayap patah?
Film sayap-sayap bercerita mengenai kehidupan Bahagia suami isteri Adji
dan Nani. Adji yang bertugas sebagai personel kepolisian terpaksa tidak dapat
menjadi “suami siaga” untuk Nani yang saat itu sedang hamil besar. Suatu hari,
terjadi kerusuhan didalam rumah tahanan (rutan), dimana para tahanan berhasil
menjebol sel mereka. Dalam aksinya, para tahanan ini berhasil menyandera
beberapa petugas kepolisian. Salah satunya adalah Leong, seorang penjahat kejam
dan brutal, yang tidak segan-segan untuk melukai para petugas yang
menghalangnya, termasuk Adji. Ditengah bentrok yang terjadi antara tahanan
dengan petugas kepolisan tadi, sempat terjadi ledakan yang lumayan besar.
Warning! Spoiler: Adji pun menjadi salah satu korbanya. Hal ini membuat semua
mimpinya, untuk hidup Bahagia dengan Nani, dan menjadi seorang ayah buyar!
Adji dan Nani Sayap-Sayap Patah Sumber : detik.net.id |
Adji yang sedang bertugas Sumber : netralnews.com |
Berapa jumlah penonton sayap-sayap patah?
Hingga hari ini, film sayap-sayap patah sudah ditonton oleh lebih dari 2
juta orang
Nah itu dia guys sekilas tentang film sayap-sayap patah. Kalian sudah nonton filmnya ? Bagaimana pendapat kalian tentang film ini?
Tidak ada komentar:
Posting Komentar